Setelah peluncuran Linux 1.0, pekerjaan dilakukan pada beberapa pengembangan. Linux 1.2 termasuk pemercepat pengakses disk, perbaikan TTY, pengembangan virtual memory, pendukung beberapa platform, quotas, dan lain-lain.
Linux 2.0, versi stabil yang sedang paling baru, bahkan memiliki beberapa tambahan, termasuk banyak perbaikan performa, beberapa protokol jaringan baru, implementasi TCP/IP yang tercepat di dunia, dan lebih, bahkan lebih lagi. Semakin tinggi performanya, lebih banyak protokol jaringannya, dan lebih banyak device driver yang akan tersedia pada Linux 2.2. Bahkan dengan lebih dari 3/4 juta baris kode dalam kernel, ada banyak kode yang belum tertulis, apalagi dokumentasi.
Bergabunglah dengan milis mailto:[email protected] jika anda berminat memberi kontribusi pada dokumentasi. Kirimlah e-mail ke [email protected] yang berisi sebaris tunggal kata "help" pada tubuh (bukan pada subyek) pesan.